Kubutambahan, Rabu (14/5/2025) – Pemerintah Kecamatan Kubutambahan menggelar Rapat Koordinasi persiapan Pembinaan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) tingkat TK, SD, dan SMP tahun 2025. Bertempat di Ruang Rapat Kantor Camat Kubutambahan, rapat ini dipimpin oleh Sekretaris Camat Kubutambahan, Ketut Juni Ardana, selaku Ketua UKS Kecamatan Kubutambahan dengan dihadiri oleh Perwakilan dari Korwil Disdikpora Kecamatan Kubutambahan, Puskesmas Kubutambahan I dan II, dan Staf Kecamatan Kubutambahan.
Dalam arahannya, Ketua UKS Ketut Juni Ardana menekankan pentingnya pelaksanaan pembinaan yang lebih awal dari jadwal sebelumnya. Beliau juga menyoroti perlunya kolaboras/Koordinasi i yang lebih intensif antar pihak terkait demi kelancaran dan efektivitas pembinaan UKS.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Kubutambahan, Artawati, memaparkan Surat Keputusan (SK) Camat Kubutambahan tentang Tim UKS Kecamatan Kubutambahan tahun 2025. Artawati juga menyampaikan hasil rapat koordinasi di tingkat Kabupaten Buleleng, yang menetapkan sekolah-sekolah di Kecamatan Kubutambahan yang akan menjadi sasaran pembinaan. Sekolah-sekolah tersebut adalah TK Murni Kusuma Desa Bengkala, SD Negeri 8 Kubutambahan, dan SMP Negeri 5 Kubutambahan (Desa Depeha).
Perwakilan dari Puskesmas Kubutambahan I dalam kesempatan tersebut menyampaikan harapannya agar sekolah-sekolah yang terpilih dapat memahami dan mempedomani kriteria pembinaan UKS secara maksimal.
Menanggapi hal tersebut, Sekcam Juni Ardana menyatakan bahwa pembinaan awal akan menjadi wadah untuk mengidentifikasi kekurangan yang ada, sehingga dapat segera ditindaklanjuti dan dilengkapi. Senada dengan hal itu, Kasi Artawati menambahkan bahwa jadwal pembinaan akan segera dibagikan melalui grup WhatsApp yang telah dibentuk untuk memudahkan koordinasi.