Kubutambahan — Mewakili Camat Kubutambahan, Plt. Sekcam Made Artawati didampingi Kasi Pembangunan I Ngurah Semarajaya Seputra menghadiri Rapat Laporan Pertanggungjawaban Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) “Valli Karya Lestari” Desa Bengkala yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Desa Bengkala, Selasa (27/1/2026).
Rapat ini diselenggarakan sebagai bentuk akuntabilitas pengelolaan BUMDes kepada Pemerintah Desa dan masyarakat, sekaligus sebagai sarana evaluasi terhadap pelaksanaan program kerja serta pengelolaan keuangan yang telah berjalan.
Dalam kesempatan tersebut, Pemerintah Kecamatan Kubutambahan menyampaikan apresiasi kepada BUMDes “Valli Karya Lestari” Desa Bengkala karena menjadi BUMDes pertama di Kecamatan Kubutambahan yang melaksanakan Rapat Laporan Pertanggungjawaban.
Plt. Sekcam Kubutambahan Made Artawati dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan rapat laporan pertanggungjawaban merupakan wujud komitmen BUMDes dalam menerapkan prinsip transparansi dan akuntabilitas.
"Kami mengapresiasi BUMDes ‘Valli Karya Lestari’ Desa Bengkala yang telah melaksanakan rapat laporan pertanggungjawaban. Hal ini menunjukkan bahwa BUMDes telah mampu melaksanakan tata kelola administrasi, keuangan, serta program kegiatan dengan baik," ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan agar dalam pelaksanaan program kegiatan dan pengelolaan keuangan, BUMDes senantiasa berpedoman pada regulasi yang berlaku, dilaksanakan secara profesional, serta menjalin koordinasi dan komunikasi yang baik dengan Pemerintah Desa, BPD, dan pihak terkait lainnya guna meminimalisir terjadinya permasalahan.
"Ke depan, kami berharap BUMDes ‘Valli Karya Lestari’ terus berinovasi dalam mengembangkan unit usaha sehingga mampu memberikan kontribusi nyata terhadap peningkatan Pendapatan Asli Desa (PAD) Bengkala," tambahnya.