Kubutambahan, 5 November 2025 – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Kubutambahan berperan aktif dalam pengamanan, penjagaan, dan pengaturan lalu lintas serangkaian puncak Karya Ngenteg Linggih Menawa Ratna di Pura Penyusuan. Pengamanan ini difokuskan untuk menjaga ketertiban dan kelancaran kegiatan persembahyangan yang turut dihadiri oleh pimpinan daerah.
Dalam kegiatan ini, Camat Kubutambahan I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra turut hadir mendampingi Bapak Gubernur Bali. Hadir pula Bapak Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra dan Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna beserta rombongan.
Staf Satpol PP Kecamatan Kubutambahan bersinergi dengan unsur pengamanan yang meliputi Pecalang, Linmas, dan Kepolisian Sektor (Polsek) Kubutambahan. Kerja sama ini dilaksanakan untuk memastikan situasi tetap aman dan tertib selama berlangsungnya upacara.
Fokus utama pengamanan ini diarahkan untuk membantu Prajuru Pura (pengurus) dan Panitia Upacara, memastikan bahwa seluruh rangkaian persembahyangan, baik yang dilakukan oleh pimpinan daerah Provinsi dan Kabupaten maupun oleh seluruh umat dan masyarakat (krama), dapat berjalan dengan lancar, aman, dan tertib.