Plt. Camat Kubutambahan Putu Marjaya,S.Sos,.dampingi Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana bersama dengan Ketua DPRD Gede Supriatna serta Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Buleleng Ni Made Rousmini meninjau proses pembangunan Kantor Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan, Selasa (17/10). Pembangunan Kantor Desa Bukti menggunakan dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten Buleleng.
Peninjauan ini merupakan rangkaian kunjungan kerja (kunker) Pj Bupati Buleleng di Kecamatan Kubutambahan. Setelah melakukan peninjauan, Pj Bupati bersama rombongan melakukan tatap muka dengan masyarakat Kecamatan Kubutambahan di GOR Serba Guna Desa Bukti. Pada tatap muka ini, Pj Bupati Buleleng menyerahkan secara simbolis berbagai bantuan kepada masyarakat Kecamatan Kubutambahan termasuk kepada penyandang disabilitas.
Turut pula hadir pimpinan perangkat daerah lingkup Pemkab Buleleng, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kubutambahan, Forum Komunikasi Kepala Desa (Forkomdes) Kecamatan Kubutambahan.