Buleleng – Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra, menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buleleng dengan agenda penyampaian Rekomendasi DPRD atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun 2024. Rapat penting ini dilaksanakan pada hari Senin, 21 April 2025, bertempat di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Buleleng.
Rapat Paripurna tersebut juga dihadiri oleh Bupati Buleleng, I Nyoman Sutjidra, beserta jajaran penting Pemerintah Kabupaten Buleleng, termasuk para Asisten Lingkup Sekretariat Daerah (Setda), para Staf Ahli Bupati, para Kepala Perangkat Daerah, para Kepala Bagian Lingkup Setda, serta para Direktur Utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Buleleng.
Rekomendasi DPRD atas LKPJ Bupati tahun 2024 disampaikan oleh Ketua DPRD Buleleng, Ketut Ngurah Arya, yang diwakili oleh juru bicara DPRD, Wayan Masdana.
Dalam sambutannya, Bupati Buleleng, I Nyoman Sutjidra, menyampaikan apresiasi atas masukan konstruktif yang telah disampaikan oleh DPRD. Beliau menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Buleleng untuk terus memperbaiki kinerja penyelenggaraan pemerintahan berdasarkan rekomendasi yang diberikan oleh DPRD sebagai mitra kerja yang strategis. Masukan-masukan tersebut dinilai sebagai bahan yang sangat berharga dan akan segera ditindaklanjuti demi optimalisasi kinerja pemerintahan Kabupaten Buleleng di masa mendatang.
Rapat Paripurna ini menjadi forum penting dalam proses evaluasi kinerja pemerintah daerah dan sinergi antara eksekutif dan legislatif di Kabupaten Buleleng.
Sumber Dok : Humas DPRD Kabupaten Buleleng