KUBUTAMBAHAN – Pemerintah Kabupaten Buleleng yang dipimpin oleh Bupati dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG. dan Wakil Bupati Gede Supriatna, melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di wilayah Bagian Timur, meliputi Kecamatan Sawan, Kubutambahan, dan Tejakula, pada Selasa, 4 November 2025. Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra, mendampingi rombongan dalam kegiatan yang dipusatkan di GOR Besi Mejajar, Desa Kubutambahan.
Kegiatan Kunker diawali dengan peninjauan lokasi proyek sebagai wujud perhatian pemerintah terhadap kualitas pembangunan. Bupati dan rombongan meninjau Proyek Peningkatan Jalan SP3 Jln. Bukti (Jalan Merak–Tunjung Br. Dinas Tonggak) dan Proyek SMP Negeri 1 Kubutambahan.
Peninjauan ini bertujuan memastikan proyek berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Peningkatan jalan diharapkan dapat memperlancar arus transportasi, mempermudah mobilitas hasil pertanian, serta menunjang kegiatan ekonomi. Sementara itu, kunjungan ke SMPN 1 Kubutambahan merupakan bentuk perhatian pemerintah guna menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan berkualitas bagi generasi muda.
Rangkaian kegiatan Kunker ini tidak hanya berfokus pada infrastruktur, tetapi juga pelayanan langsung kepada masyarakat. Pemerintah daerah menghadirkan pelayanan kesehatan JKN-KIS, pelayanan pajak, dan pelayanan kependudukan di lokasi acara, memberikan kemudahan akses bagi warga sekitar.
Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra, dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas kunjungan tersebut. Camat berharap Kunker ini dapat meningkatkan kerja sama dan sinergi antara pemerintah desa, kecamatan, dan kabupaten.
Beliau juga melaporkan implementasi berbagai program di wilayahnya, termasuk proses pengerjaan rehabilitasi gedung utama Kantor Camat Kubutambahan dan pemberian beragam bantuan sosial. Bantuan tersebut meliputi program bedah rumah, bantuan bibit ternak, sembako, alat bantu untuk kaum difabel dan kurang mampu, hingga bantuan untuk intervensi stunting.
Sebelum dilanjutkan dengan Sambutan, Bupati Buleleng, Wakil Bupati Buleleng, Ketua DPRD dan Sekda Kabupaten Buleleng secara simbolis menyerahkan bantuan sosial berupa bantuan hibah, paket sembako, dan alat bantu bagi penyandang disabilitas.
Dalam tatap muka bersama warga dan para Kepala Desa, Bupati I Nyoman Sutjidra menyampaikan bahwa Kunker ini adalah wujud komitmen pemerintah daerah untuk memberdayakan masyarakat perdesaan melalui program strategis. Kunker ini juga menjadi wahana evaluasi kinerja pembangunan dan umpan balik untuk mempertajam hasil Musrenbang.
Bupati menegaskan fokusnya pada pemerataan pembangunan, sesuai dengan visi Kabupaten Buleleng, yaitu “Nangun Sat Kerthi Loka Bali Melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana dalam Bali Era Baru di Kabupaten Buleleng”.
"Pemerintah secara bertahap akan terus meningkatkan kinerja pembangunan di Buleleng, khususnya kinerja pembangunan di perdesaan, sehingga disparitas / kesenjangan perkotaan dan perdesaan semakin kecil. Demikian juga kesenjangan antara masyarakat miskin dan kaya diharapkan semakin kecil yang mengindikasikan bahwa tingkat pendapatan masyarakat semakin merata,”.