Kubutambahan - Pentingnya kerja sama dan koordinasi yang baik antara pegawai, serta mengapresiasi dedikasi dan kerja keras seluruh pegawai dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka. "Berkolaborasi dan bersinergi menjadi hal yang penting dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Pesan disampaikan oleh Kasi Trantib dan Satpol PP Made Sukanatha,S.Sos, saat pimpin apel pagi yang berlangsung di Halaman Kantor Camat Kubutambahan, Selasa (16/7/2024),Pukul 07.30 Wita. Dengan dihadiri oleh Sekcam, Para Kasi dan Kasubbag serta pegawai ASN / Non Lingkup Kantor Camat Kubutambahan.
Beliau juga menyatakan bahwa tujuan apel pagi ini adalah untuk meningkatkan disiplin, kinerja, dan sinergi antar pegawai dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Sukanatha juga mengajak seluruh pegawai untuk meningkatkan kinerja dan kreativitas dalam memberikan pelayanan publik dan pentingnya kolaborasi dan komunikasi yang baik antara semua pihak dalam menjalankan tugas pemerintahan. "Perlunya inovasi dan inisiatif dalam menghadapi berbagai tantangan di zaman digitalisasi ini, serta merespons kebutuhan masyarakat secara cepat dan tepat,” tegasnya.