Plt. Sekcam Kubutambahan Ketut Juni Ardana,SE beserta staf hadir dan mengikuti acara Musyawarah Pembangunan Desa (Musrenbang Desa), dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Tahun 2024 dan Daftar usulan Rencana Kerja Pemerintah Desa (supra Desa) Tahun 2025 di Desa Mengening dan Desa Tunjung, Selasa ( 12/9 ),yang diikuti oleh Perbekel Desa Mengening,Perbekel Desa Tunjung beserta Staf, Pendamping Desa, BPD/LPM, Bhabinkamtibmas, Kelian Adat dan tokoh masyarakat setempat.
Dalam Kesempatan ini, Plt Sekcam Ketut Juni Ardana mengingatkan kembali bahwa setelah pelaksanaan Musrenbang Desa ini Hasil Musrenbang Desa diserahkan oleh Perbekel kepada BPD melalui Ketua BPD untuk selanjutnya dilaksanakan Musdes Penetapan RKPDesa Tahun 2024 dan setelah disepakati antara Pemdes dan BPD wajib ditetapkan dengan Perdes RKPDesa sebagai acuan dalam penyusunan APBDesa oleh Pemerintah Desa.
"APBDesa sudah dapat diselesaikan paling lambat aKhir Nopember 2022 dan kami akan melaksanakan Evaluasi APBDesa Tahun 2024 mulai awal Desember 2023 sehingga Perdes APBDesa bisa ditetapkan paling lambat akhir Desember 2023", harapnya Plt.Sekcam Juni.
Disamping itu juga , Sesuai dengan Surat Edaran Bapak Sekda Kabupaten Buleleng tersebut diatas, dalam penyusunan RKPDesa Tahun 2024 yang akan nantinya akan dituangkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun 2024 diharapkan adanya penyelarasan dengan Program Kegiatan SKPD Pemerintah Kabupaten Buleleng termasuk dengan program Kegiatan Kantor Camat Kubutambahan antara lain :
1. Perayaan Hari Jadi Provinsi Bali dan HUT RI ke 78 yang akan dilaksanakan bulan Juli dan Agustus 2024 meliputi :
a) Lomba Gerak Jalan Tingkat SD, SMP dan SMA/SMA.
b) Gerak Jalan Kocak dengan peserta Karang Taruna di 13 Desa.
c) Lomba Kebersihan tingkat Kecamatan Kubutambahan akan dilaksanakan bulan Juli 2024 dan diikuti oleh 13 Desa.
2. Musrenbang Kecamatan Kubutambahan Tahun 2025 yang akan dilaksanakan pada bulan Pebruari 2024.
3. Lomba Evaluasi Perkembangan Desa tingkat Kabupaten Buleleng yang akan dilaksanakan pada bulan Mei 2024 dan pembinaannya dimulai dari bulan Oktober 2023 dengan Fokus pembinaan di Desa Tajun sebagai Duta Kecamatan Kubutambahan Tahun 2024 disamping Desa Bulian dan sebagai Duta Kecamatan Tahun berikutnya.
4. Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat meliputi 13 Desa.
5. Pembinaan KKG PKK KB - Kesehatan tingkat Kabupaten Buleleng yang akan diikuti oleh Desa Bengkala.
6. Lomba Desa Sadar lingkungan (DSL) tingkat Kabupaten Buleleng yang akan dilaksanakan bulan Juni sampai bulan Agustus 2023.
7. Lomba dalam rangkaian Bulan Bahasa dan Bulan Bung Karno.
8. Lomba Perpustakaan tingkat Kabupaten Buleleng yang akan dilaksanakan bulan Mei 2023 dan Desa Tambakan sebagai Duta Kec.Kubutambahan.
9. Lomba Kearsipan tingkat Kabupaten Buleleng yang akan dilaksanakan bulan Mei 2023 dan Desa Tunjung sebagai Duta Kecamatan Kubutambahan.