(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Sinergitas Satpol PP dan TNI/Polri dalam Pengamanan Upacara HUT RI ke 78

Admin kubutambahan | 17 Agustus 2023 | 30 kali

Satuan Polisi Pamong Praja bersinergi dengan TNI/POLRI Amankan Upacara Pengibaran Bendera dan Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka Hari Kemerdekaan Negera Republik Indonesia Ke 78 Tahun 2023 di Kecamatan Kubutambahan, Kamis (17/8)
Kepala SatPol PP Kecamatan Kubutambahan Made Sukanatha S. Sos mengatakan kita mengerahkan anggota Satpol PP bersinergi dengan TNI/Polri untuk pengamanan apel dalam rangka memperingati hari kemerdekaan negara Republik Indonesia Ke 78.
Adapun tempat penyelengaraan upacara dilaksanakan di Halaman Kantor Camat Kubutambahan dan dalam kegiatan tersebut selain anggota satpol PP mengikut upacara kita juga mengamankan jalannya upacara.
"Kita sebar anggota Satpol PP dibeberapa titik area upacara guna kelancaran pelaksanaan upacara baik upacara menaikan bendera maupun saat upacara penurunan bendera," ungkapnya.
Dalam proses pelaksanaan Upacara baik menaikan maupun penurunan bendera berjalan lancar dan semoga peringatan hati kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke 78 menjadi momentum kita dalam meningkatkan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan terus melaju untuk indonesia Maju.
"Terimakasih saya sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu kemanan dan ketertiban selama kegiatan berlangsung, sehingga seluruh proses acara peringatan HUT RI Ke - 78 Tahun 2023 di Kec Kubutambahan, dapat berjalan dengan aman, lancar dan tertib, "Ucapnya Sukanatha.