Kubutambahan, 10 September 2024 –Prajuru dan Tata Krama Maksan Pura Patih Desa Adat Kubutambahan melaksanakan upacara Dewa Yadnya yakni Bakti Pedatengan yang mana Bertepatan dengan Rahine Anggara Kasih Julungwangi.
Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra,S.STP,M.AP beserta jajaran Forkopimcam menghadiri Uleman dan ngaturang sembah bakti.
Dalam sambutannya, Camat Arya Lanang menekankan pentingnya menjaga kondusifitas daerah, terutama menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Serentak Tahun 2024. Beliau mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan dan menghindari perpecahan akibat perbedaan pilihan. "Beda pilihan itu hal yang biasa, namun kita harus tetap menjaga keamanan dan kedamaian di desa kita tercinta," tegas Camat Arya Lanang.
Persembahyangan dihadiri oleh Penghulu Desa Adat Kubutambahan, Ketua BPD Desa Kubutambahan, Ketua LPD Desa Kubutambahan, Klian Banjar Adat lan Dinas Sedesa Kubutambahan, Klian Subak Carik Sedesa Kubutambahan, Para Jro Klian lan Prajuru Parahyangan Sedesa Adat Kubutambahan dan Krama Maksan lan Atiti bakti.