(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Tingkatkan Kesiapsiagaan, Satlinmas Desa Tajun Terima Pembekalan dari Kasi Trantib PolPP Kecamatan Kubutambahan

Admin kubutambahan | 17 Oktober 2025 | 137 kali

Tajun – Seksi Ketenteraman dan Ketertiban (Trantib) Satuan Polisi Pamong Praja (PolPP) Kecamatan Kubutambahan melaksanakan pembinaan dan peningkatan kapasitas anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Tajun. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut atas permohonan Pemerintah Desa (Pemdes) Tajun dalam rangka meningkatkan pengetahuan serta keterampilan Satlinmas setempat. Pembinaan yang dihadiri langsung oleh Kepala Seksi Trantib PolPP Kecamatan Kubutambahan beserta staf ini dilaksanakan pada Jumat, 17 Oktober 2025, di Desa Tajun.

Proses peningkatan kapasitas Satlinmas ini dibagi menjadi dua sesi di lokasi berbeda. Materi praktik Baris Berbaris (BB) dilaksanakan di areal Parkir Pura Bukit Sinunggal, sementara pembekalan materi teori tentang tugas dan fungsi Linmas digelar di ruang rapat Kantor Perbekel Tajun. Dalam sesi teori tersebut, Kepala Seksi Trantib PolPP memberikan materi pokok mengenai peran vital Satlinmas dalam penyelenggaraan Ketenteraman, Ketertiban Masyarakat, dan Perlindungan Masyarakat (Trantibmas Linmas).

Kepala Seksi Trantib menegaskan bahwa Satlinmas merupakan garda terdepan yang memiliki peran sangat penting sebagai pembantu Perbekel (Kepala Desa) dalam menjalankan tugas perlindungan masyarakat. "Oleh karena itu, sudah semestinya anggota Satlinmas diberikan pelatihan dan pembinaan secara berkala. Hal ini bertujuan untuk menambah wawasan dan pengetahuan mereka, sehingga pelaksanaan tugas-tugas di lapangan dapat berjalan lebih optimal," ujarnya.

Pemerintah Desa Tajun, melalui Perbekel selaku Komandan Satlinmas Desa, menyatakan komitmennya untuk senantiasa berupaya mengoordinasikan dan mengkondisikan sarana, prasarana, serta bentuk perhatian lainnya kepada Satlinmas Desa. Kegiatan pembinaan ini turut dihadiri oleh Perbekel Tajun, serta unsur pengamanan wilayah yaitu Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) dan Babinsa (Bintara Pembina Desa) Tajun, menunjukkan sinergi antar lembaga dalam menjaga keamanan dan ketertiban desa. Seluruh rangkaian kegiatan dilaporkan berlangsung lancar dan kondusif.