Bertempat di Ruang Rapat Kantor Camat Kubutambahan Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Buleleng melaksanakan pembinaan penatausahaan keuangan di Kecamatan Kubutambahan yang diterima langsung oleh Plt. Sekcam Ketut Juni Ardana,SE, Senin (25/9 ).
Pembinaan dalam Penatausahaan Keuangan hingga ke Pelaporan terutama pada dokumen pertanggungjawaban/SPJ serta kelengkapannya kepada Pejabat Penatausahaan Keuangan (PPK), Pejabat Penatausahaan Barang (PPB), Bendahara Pengeluaran, Bendahara Penerimaan, dan Pengurus Barang Pengguna di Lingkup Kantor Camat Kubutambahan.
Tim BPKPD Kab Buleleng dipimpin oleh Ka. Bidang Perbendaharaan Luh Sri Mendriadi,S.Sos,.dalam arahannya menekankan pentingnya kesesuaian antara nota pesanan dengan bukti foto dokumentasi sebagai salah satu komponen SPJ.“Dengan dilakukannya pembinaan Penatausahaan Keuangan hingga ke pelaporan, sangat diharapakan kepada seluruh pejabat atau petugas pembuat spj untuk lebih tertib dalam Penatausahaan Laporan",ujarnya.
Pada kesempatan ini pula, Plt. Sekcam Juni Ardana menekankan kepada masing penjabat ataupun staf yang membuat pelaporan spj untuk terus melaksanakan koordinasi, komunikasi yang instensif untuk menghasilkan peloparan yang benar sesuai dengan aturan yang sudah diberlakukan.
"untuk itu apa yang sudah diberikan dalam pembinaan dari Tim BPKPD Kab Buleleng,perlu untuk kita cermati bersama agar pelaporan spj bisa tepat waktu", ucapnya.