-
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

TP PKK Kecamatan Kubutambahan Gelar Rapat Rutin Desember, Dirangkaikan dengan Kegiatan Masak Bersama

Admin kubutambahan | 13 Desember 2025 | 39 kali

Depeha– Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Kubutambahan menggelar Rapat Rutin dan Arisan bulanan Desember 2025 yang dirangkaikan dengan kegiatan Masak Bersama. Jumat, 12 Desember 2025  bertempat di Kantor Desa Depeha.

Rapat rutin ini dihadiri oleh Ketua TP PKK Desa Se-Kecamatan Kubutambahan. Acara dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kecamatan Kubutambahan, Ny. Wahyu Hirma Arya Lanang.

Kegiatan rutin bulan Desember ini diisi dengan acara Masak Bersama. Seluruh bahan-bahan untuk kegiatan masak dibawa secara mandiri oleh Ibu-ibu TP PKK Desa se-Kecamatan Kubutambahan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan partisipasi aktif seluruh anggota PKK.

Kegiatan Rapat Rutin dan Arisan TP PKK Kecamatan Kubutambahan ini merupakan agenda bulanan yang rutin dilaksanakan.