(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Monitoring dan Evaluasi Terhadap Pertanggungjawaban Dana BKK Tahap I Kabupaten Badung di Desa Kubutambahan, Bukti dan Depeha.

Admin kubutambahan | 10 Februari 2025 | 815 kali

Kubutambahan, Buleleng - Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra, S.STP, M.AP, didampingi Kasi Pembangunan I Ngurah Semarajaya Seputra,S.Sos,, melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pertanggungjawaban dana BKK Tahap I Kabupaten Badung di tiga desa, yaitu Desa Kubutambahan, Bukti, dan Depeha. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan progres minimal 30% dari setiap kegiatan yang telah dilaksanakan oleh masing-masing desa.

Camat Arya Lanang turun langsung ke lapangan untuk meninjau kegiatan yang telah dilaksanakan oleh desa. Peninjauan ini dilakukan untuk mengetahui apakah kegiatan tersebut sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan, serta untuk mengidentifikasi kendala yang mungkin dihadapi oleh desa dalam pelaksanaan kegiatan.