(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Apel Pagi di Kantor Camat Kubutambahan Tekankan Disiplin dan Persiapan Upacara Piodalan.

Admin kubutambahan | 08 Januari 2025 | 213 kali

Kubutambahan, Rabu 8 Januari 2025 - Sekretaris Camat (Sekcam) Kubutambahan, Ketut Juni Ardana, SE, memimpin apel pagi di halaman Kantor Camat Kubutambahan. Apel ini dihadiri oleh Camat Kubutambahan, I Nyoman Arya Lanang Subahagia Putra, S.STP, M.AP, para Kepala Seksi, Kepala Sub Bagian, serta staf ASN dan non-ASN di lingkungan Kantor Camat Kubutambahan.

Dalam arahannya, Sekcam Ketut Juni Ardana menekankan pentingnya pelaksanaan tugas sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) masing-masing. Beliau menyatakan, "Kami harapkan seluruh pegawai, baik ASN maupun non-ASN, bertanggung jawab atas tugas yang telah ditentukan. Disiplin kerja dan waktu harus menjadi perhatian utama."

Selain itu, Sekcam juga menyampaikan informasi terkait Upacara Dewa Yadnya (Piodalan) di Padmasana Kantor Camat Kubutambahan yang akan dilaksanakan pada bulan Februari 2025, bertepatan dengan Purnama Kawulu. Beliau meminta seluruh staf untuk memperhatikan dan mempersiapkan segala sesuatunya agar upacara Piodalan dapat berjalan dengan lancar.  Termasuk di dalamnya adalah  mencari rekanan yang akan menyediakan banten untuk upacara tersebut.

Apel pagi ini merupakan bagian dari upaya Kantor Camat Kubutambahan untuk meningkatkan disiplin dan kinerja seluruh pegawai, serta mempersiapkan kegiatan penting di lingkungan kantor.