(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Rapat Desk Progress Laporan Hasil Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Triwulan I Tahun 2021

Admin kubutambahan | 28 April 2021 | 433 kali

Seijin Camat Kubutambahan, Kasubbag Perencanaan Made Sukanatha, S.Sos,. bersama Operator menghadiri Rapat Sesi III dan IV Desk Progress Laporan Hasil Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Triwulan I Tahun 2021, Rabu, 28 April 2021 bertempat di Ruang Rapat Bappeda Kabupaten Buleleng.

 

Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Bappeda/Sekretaris/Kabid, sedangkan Peserta rapat merupakan unsur dari SKPD lingkup Kabupaten Buleleng (khususnya Pejabat teknis terkait perencanaan dan yang  membidangi pelaporan) yang  didamping beberapa Staf Teknis.

 

Dalam situasi pandemi ini, Rapat yang dilaksanakan selalu memperhatikan Protokol Kesehatan, dan Pelaksanaan Desk  dilakukan selama 2 hari (27-28 April  2021) yang  di bagi menjadi 2 sesi.

 

Adapun tujuan dari pertemuan ini, yakni Memperoleh gambaran capaian Target Kinerja dan Pendanaan RKPD Tahun 2021 yang dilaksanakan melalui APBD Tahun 2021,  progres capaian sampai dengan Triwulan I, berdasarkan data dan informasi yang valid serta dapat dipertanggungjawabkan; (kondisi s/d akhir Maret) dan Memperoleh gambaran capaian Target Kinerja dan Pendanaan RKPD Tahun 2021 yang dilaksanakan melalui APBD Tahun 2021; progres capaian sampai dengan Triwulan I, berdasarkan data dan informasi yang valid serta dapat dipertanggungjawabkan; (kondisi s/d akhir Maret) serta Merumuskan rekomendasi dan saran tindak lanjut untuk dipergunakan sebagai masukan dalam Peningkatan Kinerja Pembangunan Daerah pada triwulan berikutnya.