(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Dukung Kegiatan Pekan Imunisasi Nasional di Wilayah Kecamatan Kubutambahan

Admin kubutambahan | 15 Maret 2016 | 657 kali

Pekan Imunisasi Nasional (PIN) adalah Pekan dimana setiap balita termasuk bayi baru lahir yang bertempat tinggal di Indonesia diimunisasi dengan vaksin polio, tanpa mempertimbangkan status imunisasi sebelumnya. Pemberian imunisasi dilakukan 2 kali masing-masing 2 tetes dengan selang waktu satu bulan. Pemberian imunisasi polio secara serentak terhadap semua sasaran yang akan mempercepat pemutusan siklus kehidupan virus polio liar. Selasa(15/3) Kegiatan Pekan Imunisasi juga serentak dilaksanakan di Wilayah Kecamatan Kubutambahan salah satu pos PIN yang bertempat di Balai Serba Guna Desa Bontihing, terlihat Perbekel Desa Bontihing bersama Ketua Tim Penggerak PKK Desa Bontihing ikut dalam proses pemberian imunisasi polio diwilayahnya. Dalam setiap pos PIN ada satu tenaga vaksinator terlatih , minimal tiga kader dan petugas keamanan. Sebelumnya Camat Kubutambahan Drs. Komang Sumertajaya menghadiri Pencanangan PIN yang dilaksanakan di Gedung Laksmi Graha-Singaraja, pencanangan tersebut di buka oleh Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG yang di dampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng Ny. Aries Suradnyana dan Anggota DPRD Kabupaten Buleleng. Pekan Imunisasi Nasional kali ini ditujukan untuk semua balita baik itu yang sebelumnya pernah menerima imunisasi polio ataupun belum. Pemerintah pun menghimbau kepada seluruh pihak termasuk para orang tua untuk ikut menyukseskan kegiatan ini. Program Pemerintah ini serentak di seluruh Indonesia dan akan dilaksanakan dari tanggal 15 s/d 22 Maret 2016 yakni pemberian imunisasi polio terhadap semua balita dari umur 0 sampai dengan 5 tahun. Ditemui usai menghadiri pencanangan PIN di Kabupaten Buleleng Camat Kubutambahan berharap seluruh lapisan masyarakat mendukung salah satu program pemerintah ini “pemberian imunisasi kepada anak ini sangat penting agar anak-anak kita sehat, kuat dan cerdas baik secara fisik dan mental” ungkapnya. Pemberian imunisasi bagi kesehatan anak adalah penting untuk diketahui oleh para orang tua yang tentunya memberikan kesehatan serta pertumbuhan perkembangan buah hati anaknya berjalan dengan baik serta optimal. Penting juga untuk mengenal akan manfaat vaksinasi imunisasi itu sendiri, Imunisasi adalah merupakan suatu cara serta upaya yang dilakukan secara sengaja dengan memberikan kekebalan (imunisasi) pada bayi atau anak sehingga terhindar dari penyakit-penyakit tertentu.-el-