(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Duta Kecamatan Kubutambahan Juara I Lomba KOOR PKK Tingkat Kabupaten Buleleng

Admin kubutambahan | 27 Maret 2015 | 526 kali

Masih dalam rangkaian HUT Kota Singaraja ke-411 tahun, berbagai lomba digelar guna memeriahkan hari jadi Kota Singaraja yang bertema “Jiwaku Bersamamu”. Kamis(26/3) sekitar pukul 17.00 wita di Lapangan Buana Patra – Singaraja Lomba KOOR PKK Tingkat Kabupaten Buleleng digelar, hal ini diharapkan mampu meningkatkan apresiasi seni dan budaya kader Tim PKK di Kabupaten Buleleng. Dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng bersama Wakil Ketua Tim Penggerak Kabupaten Buleleng, Para Kepala SKPD lingkup Kabupaten Buleleng, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kabupaten Buleleng, para penonton dan pendukung masing-masing peserta. Tim Penggerak PKK Desa Bontihing duta Kecamatan Kubutambahan yang tampil dengan nomor undi 7 terlihat sangat memukau dihadapan para undangan dan penonton. Semangat yang terpancar dari peserta ini tampak dari ekspresi mereka. Dengan bangga dan penuh antusias mengikuti Lomba KOOR PKK dan berpartisipasi dalam perayaan HUT Kota Singaraja ke-411 tahun membuahkan hasil yang sangat menggembirakan yaitu meraih Juara I dengan nilai 2748 yang diikuti oleh Kecamatan Sukasada nomor undi 9 dengan nilai 2712 sebagai Juara II dan Kecamatan Buleleng nomor undi 1 dengan nilai 2592 sebagai Juara III. KOOR PKK Desa Bontihing akan kembali di tampilkan pada malam penutupan hiburan rakyat Kamis, 2 April 2015 mendatang.