(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Musrenbang Kecamatan di Kecamatan Kubutambahan

Admin kubutambahan | 17 Februari 2016 | 863 kali

Musrenbang Kecamatan merupakan wadah sekaligus proses perencanaan pembangunan partisipatif dalam upaya untuk menangkap aspirasi dan kebutuhan masyarakat sesuai situasi, kondisi dan perkembangan terkini. Rabu(17/2) bertempat di Gedung Serba Guna Desa Bulian  kegiatan Musrenbang Kecamatan di Kecamatan Kubutambahan di gelar dengan dihadiri Kepala Bappeda Kabupaten Buleleng, Staf Ahli, Sekretaris Bappeda Kabupaten Buleleng, Sekretaris BPMPD Kabupaten Buleleng, perwakilan SKPD lingkup Kabupaten Buleleng terkait, Camat Kubutambahan, Perbekel se-Kecamatan Kubutambahan dan Delegasi Desa. Camat Kubutambahan Drs. Komang Sumertajaya menyampaikan laporan perkembangan di Kecamatan Kubutambahan,  Camat Kubutambahan juga menyampaikan beberapa kendala yang terdapat dalam penginputan data ke Aplikasi Musrenbang Desa Online , jaringan internet yang sulit dijangkau di masing-masing desa menjadi kendala dalam proses penginputan sehingga terjadi sedikit keterlambatan. Kepala Bappeda Kabupaten Buleleng Ir. Gde Darmaja, M.Si hadir mewakili Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST dan menyampaikan sambutan Bupati Buleleng, dalam sambutannya diharapkan setiap SKPD yang secara teknis berkaitan langsung dengan pembangunan di perdesaan, agar memberikan proporsi dalam mengalokasikan anggarannya untuk menyerap hasil musrenbang kecamatan, kebijakan ini dirumuskan untuk menjawab serta merespon semakin meningkatnya kebutuhan pembangunan diperdesaan dan perkotaan serta mengurangi kekecewaan masyarakat bahwa hasil musrenbang tinggal rencana, implementasinya masih mengambang dan belum pasti. Pada kesempatan yang sama Sekretaris Bappeda Kabupaten Buleleng juga memberikan pemaparan tentang tema pembangunan yakni Sinergitas Pembangunan Daerah Berbasis Perkotaan dan Perdesaan Untuk Percepatan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat, dan memberikan arahan tentang kedisiplinan dalam proses penginputan usulan pada aplikasi yang nantinya akan dibahas pada Sidang Pleno.dalam era globalisasi ini daya saing daerah, potensi sumber daya alam yang semakin kritis serta laju pertumbuhan dan dinamika penduduk dapat menambah rangkaian permasalahan dan tantangan yang semakin besar dalam pembangunan kedepan sehingga melalui forum Musrenbang  ini diharapkan segala pemikiran cerdas dapat dirumuskan untuk dijadikan solusi pembangunan dimana wujud konkritnya adalah adanya sinergitas antar pelaku, obyek, subyek maupun program/kegiatan pembangunan, sehingga mampu mengoptimalkan pemanfaatan potensi dan menjawab permasalahan mendesak di tahun 2017.