Pulau Menjangan merupakan pura yang berada disebelah utara Taman Nasional Bali barat yang termasuk bagian dari Desa Sumber Klampok, Kecamatan Grokgak Untuk sampai di pura tersebut para pengunjung harus menaiki perahu bermotor (boat) sekitar 30 menit dari Pelabuhan lalang. Senin(2/4) pagi Kecamatan Kubutambahan mendapat jadwal yakni persembahyangan penganyar ke Pura tersebut. Tampak terlihat Camat Kubutambahan Drs Komang Sumertajaya bersama staf Kantor Camat Kubutambahan dan dari desa se-Kecamatan Kubutambahan turut serta tangkil (hadir) pada persembahyangan bersama di Pura Giri Menjangan.
Pelaksanaan Penganyar Kecamatan Kubutambahan di awali dengan pamentasan Tari Rejang Dewa dan Tari Baris Gede yang di persembahkan oleh putra putri dari Desa Pakraman Rendetin Desa Bontihing dan dilanjutkan persembahyangan bersama yang dipuput oleh ida perande saking Griye Kemenuh Jageraga
.