Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Komunikasi informatika dan Persandian Kabupaten Buleleng menggelar Rapat Kerja Pengelolaan Website Pemerintah Kabupaten Buleleng Tahun 2018, dengan mengundang seluruh operator pengelola Website SKPD dan Kecamatan lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng yang dilaksanakan di Gedung Unit IV Kantor Bupati Buleleng pada hari ini Senin, (26/3). Kegiatan ini mengambil tema “Penguatan Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam Memberikan Layanan Informasi Publik”.
Kegiatan ini dibuka oleh Kabid Layanan E-Goverment Dinas Kominfosandi, Ngakan Gde Dwi Dharma Yudha, SE. MPA mewakili Kadis Kominfosandi menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan terkait dalam pemahaman penguatan situs resmi website dan bagaimana keterbukaan informasi kepada publik sesuai dengan UU No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Untuk itu melalui raker ini beliau menghimbau kepada pengelola website yang hadir mengunggah setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh SKPD yang sifatnyabisa dipublikasikan, mengunggah data, foto kegiatan,artikel,agenda, serta yang lain dengan rutin sehingga setiap kegiatan yang bisa dipublis bisa diakses melalui internet oleh masyarakat. Dalam kesempatan ini turut juga mengundang 3 SKPD yang tahun lalu menjadi juara dalam Pengelolaan Website Pemerintah Kabupaten Buleleng untuk memberikan testimoni terkait pengelolaan website diantaranya hadir Kadisdikpora, Drs. Gede Suyasa, M.Pd, Kepala Bagian Layanan Pengadaan Setda Kab. Buleleng, Ir. Made Budhi Setiawan serta RSUD yang diwakili Kasubag SIMRS, Pemasaran dan Humas I Ketut Budiantara, S.Kom, dan juga turut diundang narasumber dari CV. Daksa Digital Teknologi, Agus Apriliawan serta Wisnu Adi Saputra selaku rekanan yang ditunjuk Dinas Kominfosandi Kab. Buleleng dalam pengembangan Website Pemkab Buleleng yang menyampaikan materi tentang fitur-fitur tambahan dalam Website Pemerintah serta mengenai materi keamanan informasi yang telah digunakan diantaranya telah mempergunakan SSL (Secure Socket Layer), backup data serta mempergunakan password terenskripsi.
Dalam Rapat ini juga disampaikan rencana pemeringkatan website pada bulan agustus 2018, dengan ketentuan toyal penambahan nilai dari bulan September 2017 s/d agustus 2018 dengan bobot konten untuk evaluasi pengelola website Berita , Bank data, pengumuman , Agenda, Galeri Foto , galeri Video, Banner, dan Slider.Ditahun ini juga akan dibuatkan website untuk BUMD serta Kelurahan di Kabupaten Buleleng.
Download disini