(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Pembinaan Lomba Desa Tingkat Kabupaten Buleleng di Desa Bukti

Admin kubutambahan | 16 Oktober 2014 | 691 kali

Desa Bukti merupakan salah satu desa yang ada di Wilayah Kecamatan Kubutambahan, Desa yang di tetapkan sebagai Duta Kecamatan Kubutambahan untuk mengikuti Lomba Desa Tingkat Kabupaten Buleleng tahun 2015. Setelah sebelumnya Tim Kecamatan Kubutambahan mengadakan beberapa kali pembinaan ke Desa Bukti berkaitan Lomba Desa yang akan di gelar awal tahun 2015 mendatang, pagi(15/10)kemarin Tim Pembina dan Penilai Lomba Desa Kabupaten Buleleng menjadwalkan pembinaan untuk Desa Bukti, pembinaan ini merupakan tindak lanjut dari pembinaan tahap I pada 19 Agustus 2014 lalu. Pembinaan tersebut dihadiri oleh Tim Pembina dan Penilai Lomba Desa Kabupaten Buleleng, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng beserta anggota, Camat Kubutambahan beserta Tim Pembina Lomba Desa Kecamatan Kubutambahan, Tim Penggerak PKK Kecamatan Kubutambahan, Perbekel Desa Bukti, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Bukti beserta anggota dan Tim pendamping Lomba Desa. Acara di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PKK dilanjutkan dengan ucapan selamat datang oleh Bapak Perbekel Desa Bukti dan Laporan oleh Bapak Camat Kubutambahan dalam laporannya Camat Kubutambahan Drs. Komang Sumertajaya menyampaikan bahwa Tim dari Kecamatan Kubutambahan sudah beberapa kali mengadakan pembinaan berkaitan dengan akan diadakannya Lomba Desa Tingkat Kabupaten Buleleng, beliau juga berharap agar Tim Pembina dan Penilai Kabupaten Buleleng dapat memperbaiki kekurangan kekurangan yang lain agar tidak jauh ketinggalan oleh desa-desa lainnya. Acara dilanjutkan dengan pengarahan dari Tim Kabupaten Buleleng yang saat itu diwakili oleh Sekretaris BPMPD Kabupaten Buleleng, dalam pengarahannya beliau menyampaikan beberapa indikator yang akan di lombakan. Nyonya Aries Suradnyana selaku Ketua Tim penggerak PKK Kabupaten Buleleng menambahkan sedikit tentang indikator-indikator yang dilombakan, jika sebelumnya yang dilombakan hanya 8 (delapan) Indikator, dalam perlombaan yang akan datang indikator yang dilombakan menjadi 9 karena ditambahkan 1 indikator tentang Pengelolaan BKB.