Subak merupakan suatu sistem swadaya masyarakat yang berfungsi mengatur pembagian aliran irigasi yang mengairi setiap petak areal persawahan. Sistem ini dikelola secara berkelompok dan bertingkat disertai pembagian peran yang spesifik bagi setiap anggotanya.
Rabu(4/5) Tim Pembina Subak Sawah Kecamatan Kubutambahan menjadwalkan pembinaan di Subak Tambahan yakni Subak Sawah yang akan mewakili Kecamatan Kubutambahan dalam Lomba Subak Sawah Tingkat Kabupaten Buleleng Tahun 2016. Pembinaan ini merupakan kedua kalinya oleh Tim Kecamatan Kubutambahan sebelum nantinya akan menerima pembinaan dari Tm Kabupaten Buleleng. Maksud dan tujuan kegiatan pembinaan subak ini tiada lain untuk melestarikan, memberdayakan, dan mengembangkan lembaga Subak yang merupakan salah satu lembaga tradisional yang ada di Bali yang bercirikan sosio agraris dan religius sebagai aset budaya nasional agar mampu menghadapi segala bentuk tantangan budaya global. Tim Kecamatan Kubutambahan yang dipimpin oleh Kasi Kesra Sosial I Wayan Ngarsa bersama Tim Pembina lainnya memulai pertemuan tersebut dengan pembahasan administrasi kepengurusan Subak Tambahan. Kelian Subak Tambahan bersama krama subak terlihat sangat antusias mengikuti pembinaan oleh Tim Kecamatan Kubutambahan tersebut, menyimak dengan baik setiap materi yang di sampaikan oleh tim pembina dan menanyakan hal yang kurang dipahami. Ini merupakan tindak lanjut pembinaan sebelumnya, dengan mengumpulkan permasalahan yang ada untuk nantinya di sempurnakan bersama dalam Pembinaan Subak Sawah oleh Tim Pembina Subak Sawah Kabupaten Buleleng yang akan segera dijadwalkan.-el-