Pembinaan UKS dan PKTP ( Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna )
Senin, 27 Agustus 2018
Dalam rangka persiapan Lomba PKTP ( Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna) dan UKS yang dilaksanakan di SD Negeri 1 Tajun , TK Negeri Desa Depeha Kec Kubutambahan yang mana Lomba akan dilaksanakan Pertengahan Oktober 2018.
Bertempat diruang Rapat BkkbN Kec Kubutambahan Senin,27 Agustus 2018 Pembinaan UKS dan PKTP (Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna ) dilaksankan dan dibuka langsung oleh Sekcam Kubutambahan Gede Dody SOA ,M.Si, S.Sos hadir Kepala Puskesmas I dan II beserta Staf , Unsur UPP / Penilik Kecamatan Kubutambahan, Unsur PKK Kec Kubutambahan,Perbekel Desa Depeha ,Kepala Sekolah TK Negeri Desa Depeha.
Pembinaan ini memfokuskan pembentukan Tim PKTP dan UKS Kec Kubutambahan yang mana nanti dapat memberikan pembinaan - pembinaan pada administrasi,Pembinaan Kantin Sehat, Pemanfaatan Toga, Pembinaan PHBS.
Dan diharapkan Kesiapan dari Siswa dan Elemen masyarakat untuk mampu memberikan pengetahuan / informasi dan bisa menerapkannya agar nanti pada tanggal 30 Agustus 2018 akan dilaksanakan Pembinaan Dari Tim Kabupaten Buleleng.