(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Penilaian Tenaga Kesehatan Teladan Provinsi Bali di Desa Tunjung

Admin kubutambahan | 18 Mei 2015 | 1550 kali

Keberhasilan pelayanan kesehatan melalui Puskesmas memberikan kontribusi yang cukup besar didalam mewujudkan Indonesia sehat. Pemilihan tenaga kesehatan teladan di puskesmas diharapkan dapat menjadi satu motivasi untuk meningkatkan minat tenaga kesehatan bekerja di puskesmas sehingga dapat menjadi pendorong terciptanya tenaga kesehatan yang mempunyai sikap nasionalis,etis dan professional, memiliki semangat pengabdian yang tinggi, berdisiplin, kreatif,berilmu,terampil,berbudi luhur serta dapat memegang teguh etika profesi. senin(18/5) siang bertempat di Desa Tunjung Penilaian Tenaga Kesehatan Teladan Provinsi Bali Tahun 2015 atas nama Ni Nyoman Parwani, Amd. Keb, sebagai duta Kabupaten Buleleng. Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Tim Penilai Lomba Paramedis Teladan Provinsi Bali, Dinas Kesehatan, Tim Penilai Lomba Paramedis Teladan Kabupaten Buleleng, Camat Kubutambahan, Kepala Puskesmas II Kubutambahan, Perbekel Desa Tunjung bersama warga masyarakat Desa Tunjung. Acara diawali dengan ucapan selamat datang oleh Perbekel Desa Tunjung,  beliau berharap dengan lomba tenaga kesehatan teladan provinsi bali dapat meningkatkan profesional tenaga medis, khususnya bidan desa yang merupakan ujung tombak dalam hal pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Dilanjutkan dengan sambutan Kepala Puskesmas II dan Camat Kubutambahan, beliau berharap duta Kabupaten Buleleng Ni Nyoman Parwani, Amd. Keb, bisa memberikan contoh serta motivasi kepada tenaga medis lainnya untuk menjadi tenaga medis yang terbaik dari yang terbaik. Ketua Tim Penilai Lomba Paramedis Teladan Provinsi Bali menyampaikan Pemerintah Pusat melalui Kementrian Kesehatan yang harus dilaksanakan sebagai wujud dari upaya pemerintah memberikan apresiasi dan penghargaan kepada tenaga kesehatan yang bertugas dilapangan, yang dengan tulus iklas memberikan pelayanan dibidang kesehatan kepada masyarakat dan nantinya mereka yang terpilih sebagai juara I dimasing-masing kategori akan diundang oleh Bapak Presiden Indonesia ke Jakarta dalam serangkaian memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Duta Kabupaten Buleleng Ni Nyoman Parwani, Amd. Keb, memaparkan laporan kinerja yang kemudian dilanjutkan dengan penilaian oleh Tim Provinsi.elen