(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Sosialisasi Permendagri No.81 Tahun 2015 dan Pembentukan Tim Pendamping Lomba Perkembangan Desa Tambakan

Admin kubutambahan | 17 November 2020 | 175 kali

Tim evaluasi perkembangan Desa/Kelurahan Tingkat Kecamatan Kubutambahan melaksanakan sosialisasi Permendagri No.81 Tahun 2015 dan Pembentukan Tim Pendamping Lomba Perkembangan Desa Tambakan, Senin (16/11 ) bertempat di ruang rapat Kantor Desa Tambakan.

 
Seijin Camat Kubutambahan, Tim Kecamatan Kubutambahan dipimpin langsung oleh Kasi Pembangunan Ketut Juni Ardana,SE beserta Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Kubutambahan Ny. Armoni Aryanta beserta Anggota PKK Kecamatan Kubutambahan.
 
Perbekel Desa Tambakan Gede Eka Wardhana, menyambut kedatangan Tim Kecamatan Kubutambahan sekaligus membuka acara sosialisasi tersebut dengan dihadiri oleh Ketua BPD Desa Tambakan, Perangkat Desa Tambakan, Ketua TP PKK Desa Tambakan, Bhabinkamtibmas dan Babisan Desa Tambakan serta PKK Desa Tambakan.
 
Perbekel Desa Tambakan menghimbau agar mengikuti sosialisasi dengan baik terkait Permendagri Nomor 81 Tahun 2015, mengingat Desa Tambakan akan ditunjuk nantinya mewakili Kecamatan Kubutambahan dalam lomba evaluasi perkembangan Desa/Kelurahan di tahun 2021.
 
Dalam kesempatan ini, Kasi Pembangunan Ketut Juni Ardana, SE menjelaskan bahwa Permendagri 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan bertujuan untuk melihat tahapan dan menentukan keberhasilan perkembangan desa dan kelurahan dalam kurun waktu dari bulan Januari sampai dengan bulan Desember, tahun tersebut. Evaluasi Perkembangan Desa dan kelurahan adalah suatu upaya penilaian tingkat penyelenggaraan pemerintahan, kewilayahan, dan kemasyarakatan yang didasarkan pada instrumen evaluasi perkembangan Desa dan kelurahan guna mengetahui efektivitas dan status perkembangan serta tahapan kemajuan Desa dan kelurahan.
 
Pembinaan maupun sosialisasi akan terus dilaksanakan oleh Tim Pembina Kecamatan maupun Tim Pembina Kabupaten Buleleng, dimana di masa pandemi covid-19 data yang terkait dengan lomba akan dikirim secara virtual .
 
Kegiatan dilanjutkan dengan pembinaan dimasing masing pokja oleh PKK Kecamatan Kubutambahan, sebagai awal pembinaan Tim Kecamatan memberikan arahan dan persiapan data2 yang diperlukan, Tim Pedamping Desa sangat antusias mengikuti pembinaan.