(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

TIM PEMBINA KECAMATAN KUBUTAMBAHAN KEMBALI MELAKSANAKAN PEMBINAAN ADMINISTRASI PADA 12 INDIKATOR DI DESA PAKISAN KECAMATAN KUBUTAMBAHAN.

Admin kubutambahan | 06 September 2018 | 401 kali

Pakisan-(6/9) Pembinaan Administrasi pada 12 Indikator Tahap II kembali dilaksanakan bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Pakisan.
Hadir dalam Kesempatan ini Camat Kubutambahan Drs Made Suyasa,M.Si di dampingi Kasi Pembangunan I Ketut Juni Ardana,SE , Sekretaris Desa Pakisan, hadir Tim Pembina Kecamatan Kubutambahan yang terdiri dari unsur PKK Kecamatan Kubutambahan, Polsek Kubutambahan,PLKB, Puskesmas Kubutambahan II , BPP, dan Tim Pelaksana Lomba KKG PKK KB Kes Desa Pakisan.


Dalam sambutan Camat Kubutambahan Drs Made Suyasa,M.Si memberikan motivasi dan semangat agar dalam pembinaan tahap II dari Tim Kabupaten nanti pada tanggal 19 September 2018 agar dapat menampilkan administrasi yang optimal demikian juga dalam penilaian menjadi Tim Terbaik Tingkat Kabupaten.


Disampaikan juga terkait dengan adanya Festival Kecamatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 6-10 Oktober 2018 dimana akan ditampilkan Tari Rejang Renteng masing - masing Desa maksimal 20 Orang.
“ Mari kita berkerjasama dan kerja keras, dengan berkerjasama yang baik pastinya akan menghasilkan hal yang baik pula,karena tidak ada hasil tanpa proses.” Ujar Drs Made Suyasa,M.Si Selaku Camat Kubutambahan.


Setelah sambutan dari Camat Kubutambahan dilanjutkan dengan pembinaan Administrasi di masing - masing indikator.