(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

WHDI Kecamatan Kubutambahan Pamerkan Hasil UP2K Serangkain HUT WHDI Ke-31 Tahun 2019

Admin kubutambahan | 25 Februari 2019 | 438 kali

Serangkaian HUT WHDI Ke - 31 Tahun 2019 yang di Pusatkan Di Kabupaten Buleleng dengan mengusung Tema “ Peran Wanita Hindu Dharma Indonesia dalam Melaksanakan Dharma Negara “ , yang diselenggarakan di Gedung Auditorium Undiksha Singaraja,Senin (25/2). 

Kecamatan Kubutambahan mengisi pameran hasil UP2K,yakni dari Desa Depeha dan Desa Bulian berupa Kerajinan Ingka, Desa Mengening berupa olahan makanan produk toga seperti madu , kripik daun paiduh , dan Desa Pakisan berupa Minyak Kelapa asli dan olahan lainnya khas kecamatan kubutambahan.

Hadir Ketua TP PKK Kecamatan Kubutambahan Ny Karnadi Suyasa, WHDI Kecamatan Kubutambahan, beserta staf Kantor camat kubutambahan.