(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Bagian Sosbud Kecamatan Kubutambahan Gelar Rakor Terkait Pelaksanaan Lomba Dalam Rangka Bulan Bahasa Bali IV Tahun 2022 Tk. Kab Buleleng

Admin kubutambahan | 11 Januari 2022 | 140 kali

Bertempat di Ruang Rapat Kantor Camat Kubutambahan, Selasa ( 11/1 ) Seijin Camat Kubutambahan, Kasi Sosial Budaya Ni Nyoman Armoni didampingi Staf Fungsional Umum Ketut Trisila melaksanakan rapat koordinasi terkait pelaksanaan lomba-lomba dalam rangka bulan bahasa Bali IV tahun 2022 tingkat Kabupaten Buleleng yang dirangkaikan dengan acara pembentukan Tim Pembina Desa Adat, Sekaa Yowana,Subak, dan Subak Abian Kecamatan Kubutambahan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Staf Sosial Budaya kantor Camat Kubutambahan, Penyuluh Bahasa Bali dan Penyuluh Agama Hindu se-Kecamatan Kubutambahan.

Ni Nyoman Armoni selaku Kasi Sosbud Kecamatan Kubutambahan mengharapkan peran serta dan dukungan dari semua penyuluh baik penyuluh bahasa Bali dan agama Hindu disamping itu adapun kriteria dan jenis lomba yang akan dilombakan dan wajib untuk diikuti, yakni Lomba debat mebasa Bali SMA/SMK, Lomba ngewacen aksara Bali Daa-Teruna(Remaja), Lomba Nyatua Bali yang diikuti oleh Paiketan Krama istri (PKK), Lomba Nyurat Aksara Bali tingkat Sekolah Dasar(SD) dan Lomba pidarta antar Bendesa adat.

Di acara tersebut juga ditetapkan nama-nama Tim Pembina Desa Adat dan Sekaa Yowana, Subak,Subak Abian Kecamatan Kubutambahan tahun 2022 yang keanggotaan nya juga melibatkan penyuluh bahasa Bali dan Penyuluh Agama Hindu se-Kecamatan Kubutambahan,