Kubutambahan, Buleleng – Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (Kasi Trantib) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Kubutambahan I Made Sukanatha,S.Sos,. menghadiri paruman koordinasi persiapan pengamanan upacara Mepeningan/Mekiis Ida Bhatara di Utama Mandala Pura Desa Kubutambahan pada hari Minggu, 6 April 2025. Kehadiran Kasi Trantib dalam paruman ini merupakan representasi dari Camat Kubutambahan.
Paruman tersebut membahas berbagai aspek terkait pengamanan jalannya upacara adat yang akan dilaksanakan oleh Desa Adat Kubutambahan. Berdasarkan evaluasi pelaksanaan upacara pada tahun sebelumnya, disepakati pembentukan 25 pos pengamanan dan 3 pos sekat sebagai langkah antisipatif. Selain itu, sosialisasi mengenai pelaksanaan upacara dan potensi dampaknya terhadap lalu lintas akan diintensifkan melalui media sosial dan elektronik. Langkah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat luas, khususnya pengguna jalan, mengingat akan adanya peningkatan aktivitas masyarakat selama prosesi upacara.
Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban, peran optimal Pecalang dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa akan dioptimalkan. Unsur pengamanan dari Polsek Kubutambahan, Koramil, serta Satpol PP Kecamatan juga akan memberikan dukungan penuh.
Prosesi Mepeningan akan melibatkan pengusungan 24 sarad oleh krama lunga menuju Pura Segara. Rombongan dijadwalkan berangkat dari Pura Desa Kubutambahan pada pukul 09.00 WITA dan kembali dari Pura Segara pada pukul 15.00 WITA. Seluruh pelinggih diperkirakan akan kembali berkumpul di Pura Desa pada pukul 20.00 WITA.
Mewakili Camat Kubutambahan, Kasi Trantib menyampaikan arahan agar seluruh pihak terkait dapat berperan aktif, memberikan saran dan masukan yang konstruktif demi kelancaran dan ketertiban upacara. Beliau menekankan bahwa situasi yang kondusif merupakan kebutuhan mendasar bagi setiap warga negara dan menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaganya. Pelaksanaan upacara adat yang berjalan sesuai harapan merupakan wujud sradha bhakti umat kepada Ida Bhatara dan Sesuhunan yang berstana di wilayah Desa Adat Kubutambahan.
Paruman koordinasi lanjutan akan segera dilaksanakan oleh pihak Desa Adat dan Prawartaka Upacara (panitia upacara) untuk mematangkan teknis pelaksanaan dan prosesi upacara secara lebih detail.