(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Upacara Bendera dalam rangka HUT Provinsi Bali ke 64 Tahun 2022 di Kecamatan Kubutambahan

Admin kubutambahan | 14 Agustus 2022 | 77 kali

Kegiatan Upacara Bendera dalam rangka HUT Provinsi Bali ke 64 Tahun 2022 yang bertempat di Kantor Camat Kubutambahan, Minggu 14 Agustus 2022 tetap berjalan lancar meskipun diguyur hujan.
Adapun Temanya "Pulih Bersama, Tumbuh Bersama, Hidup Bersama, Berkembang Bersama , Kuat Bersama, Manfaat Bersama.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Camat Kubutambahan Drs Made Suyasa membacakan sambutan Gunernur Bali yang mana disampaikan bahwa Pandemi COVID-19 di Bali terus menurun dan sudah stabil, ditandai dengan menurunnya kasus baru, tingginya tingkat kesembuhan, menurunnya pasien yang dirawat di Rumah Sakit, dan tingkat kematian mendekati nol. Pencapaian yang sangat baik ini merupakan keberhasilan membangun kekebalan tubuh masyarakat melalui vaksinasi yang sudah sangat tinggi,yaitu vaksinasi ke-1 mencapai 105%, vaksinasi ke-2 mencapai 97%, dan vaksinasi ke-3 (booster) sudah mencapai 78%. Provinsi Bali masuk kategori terbaik dalam penanganan Pandemi COVID-19, tercepat dalam pencapaian vaksinasi, dengan vaksinasi booster tertinggi di Indonesia.
Atas pencapaian yang sangat baik ini, selaku Gubernur, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua unsur Satgas Penanganan COVID-19 yang telah bekerja keras secara bersama-sama, kepada pengelola Layanan Kesehatan dan para tenaga kesehatan yang telah bekerja tanpa lelah dan penuh resiko, berdedikasi kemanusiaan dalam menangani pasien COVID-19. Juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah dengan tertib, disiplin, dan penuh rasa tanggung jawab mengikuti ketentuan protokol kesehatan COVID-19 selama masa pandemi.
Disamping itu juga, momentum yang sangat baik ini dapat Kita pertahankan sekaligus ditingkatkan seiring dengan semakin banyaknya event nasional dan internasional di Bali, terutama rangkaian pertemuan Presidensi G20, yang puncaknya berlangsung pada tanggal 15-16 November 2022.
Turut hadir,Muspika Kecamatan Kubutambahan, Instansi Dinas NIVO Kec Kubutambahan, Petugas Pengibar Bendera dari SMK Bali Mandara,Sekcam Kubutambahan beserta Para Kepala Seksi Kantor Camat kubutambahan, Anggota TNI / Polri, Damkar Unit Kecamatan Kubutambahan, ASN ,PGRI, Para Kepala Sekolah, Siswa Siswi SMP N 1 Kubutambahan, Siswa Siswi SD N 1 Kubutambahan, Barisan Aubade SMA Bali Mandara.