(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Plt.Cakub bersama Kassubag Perencanaan menghadiri pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Smart City tahap IV

Admin kubutambahan | 05 Oktober 2023 | 55 kali

Plt. Camat Kubutambahan Putu Marjaya, S.Sos,.bersama Kasubbag Perencanaan Kadek Heni Herawati,SE menghadiri pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Smart City tahap IV, yang bertempat di di Ruang Janger Suite, Banyualit Resort and Spa, Rabu (4/10).

Dalam Kesempatan ini, Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana bersama dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Gede Suyasa menandatangani komitmen bersama menuju Buleleng Smart City, Komitmen bersama ini juga ditandatangani oleh perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan seluruh kepala perangkat daerah hingga para camat untuk penerapan smart city di Kabupaten Buleleng. Nantinya, komitmen ini juga harus didukung oleh seluruh pihak dan seluruh lapisan masyarakat. Penandatanganan ini merupakan rangkaian dari pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Smart City tahap IV. 

Turut pula hadir Tenaga Ahli Smart City Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) RI Diah Mutiarin dan pihak terkait lainnya.