(0362) 21745
kubutambahan@bulelengkab.go.id
Kecamatan Kubutambahan

Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-69 Tahun 2014

Admin kubutambahan | 18 Agustus 2014 | 685 kali

Upacara Peringatan HUT  Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia  ke-69 tahun (17/8) kemarin, Kecamatan Kubutambahan mengambil tempat di Lapangan Besi Mejajar Desa Kubutambahan, Upacara ini dipimpin langsung oleh Camat Kubutambahan Drs. Komang Sumertajaya dan di dampingi Muspika Kecamatan. Peringatan detik-detik Proklamasi berlangsung sekitar pukul 09.00 Wita ditandai pembacaan Teks Proklamasi oleh Anggota DPRD Kabupaten Buleleng Dapil Kubutambahan Luh Hesti Ranitasar idan Pengibaran Bendera dilaksanakan oleh 30 anggota Paskibra dari SMA Sidhi Karya Kubutambahan dengan Anggota Aubada dari SMA Negeri Bali Mandara. Tampak hadir Anggota DPRD Wayan Edi Parsa, Luh Hesti Ranitasari, Made Masdana, Ketua Tim penggerak PKK Kecamatan Kubutambahan beserta anggota, Ketua Bhayangkari beserta anggota Ketua Persit Kartika Candra Kirana beserta anggotanya, ParaPerbekel, Anggota TNI/PORLI, PGRI, KORPRI, dan Siswa- siswi se-Kecamatan Kubutambahan pun tampak menghadiri upacara peringatan HUT RI ke-69 di Kecamatan Kubutambahan tersebut. Acara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para Juara dari setiap perlombaan yang diselenggarakan seperti lomba gerak jalan SD,SMP dan SMA/SMK, Lomba Futsal, Lomba Penjor dll. Acara terakhir ditutup dengan penurunan bendera pada sore hari sekitar pukul 16.00 wita. Usai penurunan bendera Muspika Kecamatan memberikan ucapan terima kasih kepada para peserta upacara, anggota paskibra dan aubade karena upacara peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan yang jatuh pada  hari Minggu tanggal 17 Agustus 2014 ini dapat berjalan dengan Khidmat. Kegiatan perayaan HUT RI ini juga akan di lanjutkan dengan Hiburan Rakyat yang akan di gelar di GOR Besi Mejajar Desa Kubutambahan pada tanggal 21 Agustus 2014 s/d 22 Agustus 2014